Wacana liga tandingan ini sebelumnya telah diketahui Direktur PT Liga Indonesia (LI), Andi Darussalam. Ia pun telah bertemu dengan Arifin untuk membicarakan hal-hal penting menyangkut LPI tersebut.
"Tiga hari sebelum lebaran, saya telah bertemu dengan penggagas LPI, Arifin Panigoro. Saya sampaikan gagasan yang disampaikan sangat baik. Namun saya juga katakan kompetisi yang tidak berada di bawah PSSI tidak akan mempunyai ruang untuk bicara di tingkat AFC dan FIFA," kata Andi.
Andi pun dengan segera mengumpulkan seluruh klub LSI 2010/11 dan hanya dua klub yang tidak mengirimkan wakilnya, yakni Persipura dan Persisam. Dalam pertemuan itu, ia menyampaikan kepada mereka untuk tetap berjalan sesuai dengan statuta yang berlaku.
"Mereka sudah tahu konsekuensinya bila melanggar statuta karena itu saya tidak perlu menjelaskannya lagi," kata Andi.
Dengan demikian Andi kembali menegaskan bahwa LSI 2010/2011 akan tetap digelar mulai 26 September 2010. Kompetisi sepakbola tertinggi di Indonesia ini akan diawali dengan Community Shield pada 25 September 2010 yang akan mempertemukan Arema Indonesia vs Sriwijaya FC.
Berikut daftar tim beserta perwakilannya di LPI.
1. Persema Malang (Peni Suparto)*
2. PSMS Medan (Dzulmi Eldias)
3. Persma/Manado United (Adjie Dermana)
4. Persebaya Surabaya (Saleh Mukadar)
5. Persipura Jayapura (Anton Imbenay)*
6. PSPS Pekanbaru (Dityo Pramono) *
7. Semen Padang (Toto Sudibyo Daconi) *
8. Medan United (Sarluhut Napitupulu)
9. Persitara Jakarta Utara (Rizal Hafid, Achmad Mawardi, Effendi Anas)
10. Persija Jakarta (Hadi Basalamah) *
11. PSM Makassar (Noor Karompot) *
12. PSIS Semarang (Novel Al Bakrie)
13. Arema Malang (Muhamad Nur) *
14. Deltras Sidoarjo (Saiful illah) *
15 Mitra Kukar (Endri)
Catatan :
*) Klub LSI musim 2010/2011.
sumber:http://biangbola.com/berita/LPI-Tandingi-LSI/31891.html