Kamis, 07 Oktober 2010

PARAH!! Kapal Nelayan Indonesia Ditabrak Malaysia


maps.google.com
Kota Meral, Pulau Karimun, Provinsi Kepulauan Riau, dekat Singapura dan Malaysia.
TERKAIT:

KARIMUN, KOMPAS.com - Malaysia berulah lagi. Belum lama kasus penangkapan petugas DKP terjadi, kapal Malaysian Marine Police dengan sengaja menabrak kapal nelayan Indonesia di perairan Pulau Pisang, Selasa (5/10/2010) sekitar pukul 15.00 WIB lalu.

Kapal nelayan hancur berkeping-keping. Lima orang nelayan asal Meral, Pulau Karimun, Provinsi Kepulauan Riau itu belum diketahui nasibnya. Mereka adalah Cing Ling (51), A An (50), Kim Wan (55) dan seorang lagi pria suku Melayu.

"Saya mendapat informasi dari rekan kapal lainnya bahwa KM Nelayan asal Sungai Pasir, Meral ditabrak hingga tenggelam oleh satu unit kapal patroli Malaysia sekitar pukul 15.00. Nakhoda dan ABK kapal belum diketahui nasibnya," ujar Amo (41), rekan sesama nelayan.

Amo mengaku sudah melaporkan kejadian itu ke pihak berwenang seperti Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Tanjungbalai Karimun.

Awalnya Amo dan bersama rekannya berangkat dari pelabuhan rakyat di Sungai Pasir, Selasa sekitar pukul 10.00 tujuan perairan Pulau Pisang. Mereka tidak sendiri melainkan ada 5-6 kapal sejenis lainnya.
Sekitar pukul 15.00 WIB, rombongan dikejar oleh satu unit kapal patroli Malaysia warna putih yang diduga berasal dari Johor Bahru. Melihat itu, kontan saja mereka berusaha meloloskan diri. "Padahal berdasarkan peta, posisi itu masih berada di perairan Indonesia," terang rekan korban lainnya kepada Tribun Batam.
Sayangnya, KM Nelayan GT 04 tersebut berada di posisi paling belakang. Akibatnya, mereka langsung ditabrak oleh kapal patroli dan mengenai lambung kiri kapal. (Rachta Yahya)




SUMBER:KOMPAS.COM

icalichie. Diberdayakan oleh Blogger.
 
Copyright © THE SYNTHESIZER. All rights reserved.
Blogger template created by Templates Block | Start My Salary
Designed by Santhosh